Kamis, 10 November 2016

JUST DO IT



makin berat nice home work di minggu ke 4, makin seru diskusi, makin butuh hati untuk terlibat, makin butuh pemikiran dan perenungan yang mendalam. ini kesimpulan dari yang saya rasakan dan yang saya "baca" dari curhatan teman-teman di kelas kuliah matrikulai IIP Batch 2.

namun tantangan ini yang makin membuat saya dan teman-teman peserta lain bersemangat..

LAKUKANLAH tak perlu lagi menengok Nice home work orang lain. ini tentang hidupmu. ini tentang sejarah yang ingin kau catat, sebelum dirimu di "wisuda" kelak. teringat saya akan video di TED yang isinya menceritakan sebuah tembok yang diberi judul "before I die" dan tembok itu menginsipirasi yang melintasi untuk menuliskan apa-apa yang ingin dilakukan sebelum meninggal. Tak tahulah kita hendak kapan Alloh memerintahkan malaikat maut menjemput kita. semoga saya dapat melakukan semua dream saya ....things to do before i die...

And Let`s Just Do It


a. Mari kita lihat kembali Nice Homework #1 , apakah sampai hari ini anda tetap memilih jurusan ilmu tersebut di Universitas Kehidupan ini? Atau setelah merenung beberapa minggu ini, anda ingin mengubah jurusan ilmu yang akan dikuasai?

Ketika memasuki NHW#2, saya menyadari ilmu tentang Tazkiyatun Nafs. bukan satu-satunya ilmu yang ingin saya pelajari. saya ingin menuntaskan Ilmu-ilmu yang dipelajari di Institute ibu Profesional, beserta ilmu turunannya yang menunjang. dan saya akan membuat list atau mapnya bertahap sambil mencari referensi ilmu yang tepat dilengkapi dengan alat/bahan penunjangnya.
Namun saat ini fokus utama saya pada Komunikasi Produktif dengan memperbaiki komunikasi saya dengan Sang Pencipta terlebih dahulu. melalui Tazkiyatun nafs.

b.  Mari kita lihat Nice Homework #2,  sudahkah kita belajar konsisten untuk mengisi checklist harian kita? Checklist ini sebagai sarana kita untuk senantiasa terpicu “memantaskan diri” setiap saat. Latih dengan keras diri anda, agar lingkungan sekitar menjadi lunak terhadap diri kita.

Ada beberapa item Cheklist yang ternyata belum sanggup saya jalani, maka saya merubah keinginan untuk One day one juz menjadi minimal 30 meneit sampai 1 jam perhari.
dan mengganti tahajud menjadi Sholat malam sebelum tidur.

dan ada beberapa item yang ingin ditambahkan terkait membangun komunikasi yang baik dengan anak, dengan memberikan Date time pada masing masing anak minimal 15 menit. untuk fokus mendengarkan curhat anak

c..Baca dan renungkan kembali  Nice Homework #3, apakah sudah terbayang apa kira-kira maksud Allah menciptakan kita di muka bumi ini? Kalau sudah, maka tetapkan bidang yang  akan kita kuasai, sehingga peran hidup anda akan makin terlihat.

karena pembuatan NHW#3 ini saya dibantu suami, maka kami mengingat kembali nilai-nilai Core mission yang telah kami tetapkan bersama.

tema keluarga kami adalah .Keluarga yg Cerdas-Mulia-Manfaat

. Cerdas menurut konsep Rosululloh Saw: orang yang  paling cerdas adalah oran yang  selalu mengingat kematian dan mempersiapkan untuk itu
 Mulia, belajar dan berusaha mengamalkan cara hidup / sunnah Rasulullah dlm kehidupan sehari-hari, sehingga  aktivitas apapun yang dilakukan dengan mengikuti cara-cara yang diajarkan  Rosululloh akan bernilai ibadah dimata Allah
Manfaat; berpikir dan berusaha agar segala aktivitas  yang kita lakukan bisa memberi manfaat untuk  diri sendiri, orang lain dan  lingkungan, sekecil apapun  itu (sebaik2 manusia adalah yang paling bermanfaat untuk manusia  lain, kata Rasululloh Saw)

Sebagai ibu dari 4 putra. maka di rumah saya ada 5 laki-laki.termasuk suami saya.  ada bahasa mengatakan dibalik sukses seorang pria ada wanita hebat yang mendukungnya. maka berangkat dari itu saya ingin bermanfaat bagi diri saya, dan keluarga. dan mudah mudahan kelak dapat menginspirasi banyak orang.

.Misi Hidup : the woman behind succes men dan menginspirasi .
Bidang : Pendidikan .
Peran : developer

d. Setelah menemukan 3 hal tersebut,  susunlah ilmu-ilmu apa saja yang diperlukan untuk menjalankan misi hidup tersebut.

saya masih akan mempelajari ilmu-ilmu dari Ibu profesional beserta ilmu turunannya. yang intinya meliputi  :

1. Bunda Sayang : Ilmu-ilmu seputar pengasuhan anak
2. Bunda Cekatan : Ilmu-ilmu seputar manajemen pengelolaan diri dan rumah tangga
3. Bunda Produktif : Ilmu-ilmu seputar minat dan bakat, kemandirian finansial dll.
4. Bunda Shaleha : Ilmu tentang berbagi manfaat kepada banyak orang

e. Tetapkan Milestone untuk memandu setiap perjalanan anda menjalankan Misi Hidup


KM 0 – KM 1 ( tahun 1 )des 2016-des 2017  : Menguasai Ilmu seputar Bunda Sayang
KM 1 – KM 2 (tahun 2 ) jan 2018- des 2018 : Menguasai Ilmu seputar Bunda Cekatan
KM 2 – KM 12 (10th  ) : jan 2019-jan 2029   : Menguasai Ilmu seputar Bunda Produktif, sekaligus membangun bisnis bersama suami, sebagai laboratorium pelatihan untuk anak-anak kami.
KM 12 – KM 22 ( tahun 4) jan 2029- jan 2039 : Menguasai Ilmu seputar Bunda shaleha. berbagi inspirasi, dan mewujudkan cita-cita keluarga kami membersamai para santri di pesantren yang kami bangun sekaligus sambil berbisnis, menyaksikan anak-anak kami membangun peradaban di keluarganya masing-masing, menjadi kakek-nenek profesional


 Lakukan, lakukan, lakukan, lakukan

Teringat pertemuan saya dengan Bu septi di tahun 2014, saat itu saya ingat perkataan beliau. Dream It Share It and Grow with it. saat itu saya sengaja share dream saya untuk membuat Sekolah tahfidz. sepulang dari pertemuan, saya mencari gambar di internet, sebuah bangunan sedrhana, namun nyaman dan layak digunakan untuk anak-anak menghapal al-Quran. saya print gambar itu lengkap dengan tulisan SEKOLAH TAHFIDZ DARUL IKHLAS TH AJARAN JULI 2015. dengan menempelkan gambar saya mengshare impian saya pada suami, saya memimpikan bengunan itu untuk menfasilitasi anak saya yang sedang belajar tahfiz di rumah seorang ustadz. ALHAMDULILLAH. tepat juli 2015 bangunan itu ada, uangnya dari mana ? dari Alloh. Alloh menggerakkan orang-orang di sekitar kami untuk mewujudkan misi kami. yang masih membuat kami gemetar mengingat itu sampai sekarang, ketika Alloh tiba-tiba mengirimkan jumlah yang PERSIIISSS. yang saat itu kami butuhkan lewat tangan seseorang yang Alloh ketuk hatinya. masya Alloh. ALLOHU AKBAR

So Lets Just Do IT

 Dream it Share It Grow with it (And Let GOD do the rest)

#NHW#4

.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar